Review Raket Badminton Hi-Qua Black Shadow Kenichi

 


CEK HARGA RAKET HI-QUA BLACK SHADOW KENICHI (Tokopedia Link)

PlayList Kamu-Assalamualaikum Wr Wb Selamat pagi siang dan malam buat kita semua dimanapun berada, semoga dihari ini kita dilancarkan dalam segala aktifitasnya, diberikan nikmat kesehatan baik jasmani maupun rohani serta dilimpahkan banyak rezeki oleh Tuhan YME, Aamiin.

Seperti biasa, sebelum ke pembahasan, tidak bosan-bosannya saya mau mengucapkan terimakasih dan selamat datang di blog saya ini, semoga dengan postingan kali ini bisa menjawab pertanyaan kamu selama ini yaa.

Ok kita langsung saja ke pemabahasan sesuai dengan judul postingan kita kali ini "Review Raket Badminton Hi-Qua Black Shadow Kenichi"

Review Raket Badminton Hi-Qua Black Shadow Kenichi

Dari namanya, sepertinya kita akan terkecoh, saya juga awal mendengar nama Hi-Qua mengira bahwa ini produk asal dari negeri Tiongkok, namun jangan salah, setelah saya telusuri, bahwa Hi-Qua adalah produsen alat-alat olahraga asli dari Indonesia, khususnya dari kota Surabaya.

Selain Raket, Hi-qua juga telah berhasil memproduksi alat olahraga lainnya seperti Tenis, Pingpong, dan alat olahraga pendukung lainnya untuk running.

Keunggulan yang ditawarkan oleh produsen dalam negeri ini adalah, selain karna mereka adalah produk dalam negeri yang wajib kita support, mereka juga berani tampil dengan harga yang murah namun memiliki kualitas yang cukup baik.

Sebenarnya sih, produk dalam negeri kita di bidang olahraga itu banyak yang bagus-bagus, namun selalu kalah dengan yang namanya "brand-brand besar dan punya sejarah lama" apalagi ditambah dengan budaya atau maindset orang kita bahwa kalau produksi luar negeri itu sudah menjamin kualitas dari produk itu sendiri, padahal nggak juga, salah satunya yaa produk-produk dari Hi-qua ini.


Kali ini saya akan mencoba mereview raket dari mereka yang diberi nama Hi-Qua Black Shadow Kenichi, dengan motif serba hitam dan harga yang sangat murah dibawah kisaran 300 ribuan, raket ini sudah bisa kita dapatkan.

Berat dari raket ini adalah 82 gram (4U), yang unik dari raket ini sendiri adalah dia mengusung type raket yang head heavy, yang mana kepala raket agak lebih berat yang memudahkan kita untuk melakukan smash lebih dalam, namun mereka juga menambahkan batang raket yang Flexibel, artinya raket ini juga sangat cocok untuk bermain really atau bermain loop-loop panjang serta bertahan sama baiknya.

Untuk tarikan atau tensionnya sih raket ini masih kuat ditarik sampai max 32 Lbs, saran saya untuk mau nyaman gunakan tarikan 30 LBS secara vertikal serta 28 LBS untuk yang horizontalnya.

Dari pandangan saya, raket ini cocok digunakan untuk pemain ganda, karna kualiatas raket ini yang bertype allround, menyerang dan bertahan sama kuatnya.

Pengecatan warna untuk raket ini sendiri sudah sangat bagus yaa, luar biasa sih, dengan harga segitu rapi dalam hal pengecetan warna.

Spesifikasi Keseluruhan :

Nama Raket : Hi-Qua Black Shadow Kenichi
Produsen : Hi-Qua
Made In : Surabaya, Indonesia
Berat : 82 Gram (4u)
Tension/Tarikan : Max 32 LBS
Balance Point : 295
Shaft/Batang Raket : Flexibel
Type Raket : Head Heavy
Kisaran Harga : DIbawah Rp 250 ribuan (ORI)
CEK HARGANYA DISINI (Tokopedia Link)

Post a Comment for "Review Raket Badminton Hi-Qua Black Shadow Kenichi"